Mengangkat Tema "Pesan Damai Rasulullah Kuatkan Karakter Nusantara Baru, Indonesia Maju " ,PAI Curup Timur Semarakkan Maulid Nabi Muhammad SAW
REJANG LEBONG (HUMAS)--- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H terus menggema dimasyarakat tak ketinggalan dengan jamaah masjid Al-Hikmah dan segenap majelis taklim dan Risma kelurahan Talang Ulu Binaan penyuluh Agama Islam Kecamatan Curup Timur Jumratul Aini, S. Pd.I menyemarakkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H pada 15 September 2024 bertempat di masjid Al-Hikmah kelurahan Talang Ulu. ( 15/09 )
Jumratul Aini menyampaikan dalam moment maulid nabi tersebut masyarakat sangat antusias ikut hadir menyemarakkan kegiatan, hadir juga pada acara tersebut lurah kelurahan Talang Ulu, Perangkat masjid dan juga perangkat Agama kelurahan Talang Ulu dengan diisi ceramah agama oleh ustadz Wawan Miharja S.Pd.I yang merupakan Penyuluh Agama Islam Kecamatan Curup Tengah.
Dalam ceramahnya Ustadz Wawan menyampaikan pentingnya mengikuti ajaran Rosulullallah dalam kehidupan bahwa Islam agama yang dibawa oleh Nabi Muhammad merupakan agama yang mencintai kedamaian hal ini sejalan dengan tema Maulid Nabi Muhammad tahun ini yaitu " Pesan Damai Rasulullah Kuatkan Karakter Nusantara Baru, Indonesia Maju".
"Islam adalah Agama keselamatan yang membawa kedamaian, Islam tidak mengajarkan kekerasan,tidak ada paksaan dalam berislam , umat pada masa Rosulullallah justru banyak masuk Islam karena kemuliaan akhlak Rosulullallah yang begitu menyejukkan baik kepada sesama muslim maupun kepada orang kafir sekalipun beliau menunjukkan akhlak yang mulia." ujar Ustadz Wawan.
Diharapkan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H ini masyarakat mampu menciptakan suasana damai dalam sendi kehidupan,saling toleransi, saling empati terhadap lingkungan sekitar sebagaimana yang dicontohkan oleh Rasulullah Shalallahu alaihi wassalam.( Reli )
KUA Curup Timur #Humas KUA Curup Timur